Postingan

Menampilkan postingan dengan label komik

Kawasan Asia Timur - Benua Asia, Media Komik Pembelajaran

Gambar
 Asia Timur merupakan salah satu pembagian kawasan/ region di Benua Asia, yang terletak di wilayah Timur Benua Asia. Batas-Batas Kawasan Asia Timur Utara : Siberia (Rusia) Timur : Samudera Pasifik Selatan : Asia Tenggara Barat : Asia Tengah Asia Timur memiliki Letak Astronomis antara 18 °  LU - 52 °  LU dan 73 °  BT - 146 °  BT Asia Timur memiliki luas dengan persentase 15% dari benua Asia, yaitu 11.840.000 km². Asia Timur terdiri dari negara-negara: 1. China 2. Jepang 3. Mongolia 4. Korea Utara 5. Korea Selatan 6. Taiwan (Negara dengan pengakuan terbatas) 7. Hong Kong (Negara semi merdeka) 8. Macau (Negara semi merdeka) Berikut merupakan kompilasi Komik digital karya siswa yang memuat informasi mengenai Kawasan Asia Timur. Seperti materi pada postingan sebelumnya yang membahas mengenai Benua Asia ,  Kawasan Asia Tenggara , dan juga  Mengenal Asia Selatan   Pembuatan komik digital menggunakan foto dan gambar, kemudian diedit menggunakan Aplikasi COMICA atau sejenisnya, yang bisa diguna

Kawasan Asia Tenggara - Benua Asia, Media Komik Pembelajaran

Gambar
Kawasan Asia Tenggara terdiri dari 10 negara anggota ASEAN ditambah negara Timor Leste. 10 Negara ASEAN yaitu: 1. Indonesia 2. Malaysia 3. Singapura 4. Thailand 5. Filipina 6. Brunei Darussalam 7. Vietnam 8. Laos 9. Myanmar 10. Kamboja Mengapa Timor Leste belum bergabung dengan ASEAN?? Walaupun Timor Leste sudah mengajukan permohonan secara resmi dari 4 Maret 2011, namun permohonan tersebut belum diterima. Hal ini dikarenakan karena Timor Leste masih kekurangan sumber daya manusia dan juga pertumbuhan ekonomi yang masih kurang dan belum cukup berkembang. Selain itu penolakan dari beberapa anggota ASEAN, Singapura dan Laos, juga menghambat Timor Leste untuk bergabung bersama ASEAN. BATAS WILAYAH ASIA TENGGARA Utara : China, Teluk Tonkin, dan laut China Selatan Barat : Bangladesh, Teluk Benggala, dan Laut Andaman Selatan : Samudera Hindia dan Benua Australia Timur : Samudera Pasifik dan Papua Nugini Masih berhubungan dengan materi benua ASIA pada postingan sebelumnya, yaitu mengenai Be

BENUA ASIA, Media Pembelajaran Komik

Gambar
  Ada lima benua yang dihuni oleh manusia yaitu Benua  Amerika , Afrika , Eropa , Asia , dan Australia . Pada kesempatan ini, kita akan membahas mengenai benua Asia.  Benua Asia adalah benua terluas dan terbanyak penduduknya. Di Benua Asia banyak terdapat bangunan bernilai sejarah, bahkan masuk sebagai Keajaiban Dunia, yaitu Tembok Besar di China, Kakbah di Mekah (Arab Saudi), Taj Mahal di India, dan Candi Borobudur di Indonesia. BATAS-BATAS BENUA ASIA Sebelah Utara      : Samudra Arktik dan Selat Bering. Sebelah Selatan    : Samudra Hindia. Sebelah Barat     : Pegunungan Ural (batas dengan Eropa), Laut Kaspia, Pegunungan Kaukasus, Laut Hitam, Laut Tengah, dan Laut Merah. Sebelah Timur     : Samudra Pasifik. Pada materi Benua Asia, yaitu membahas tentang kawasan Benua Asia. Peserta didik mencoba menganalisis: 1. Negara masing-masing kawasan di benua Asia 2. Letak kawasan benua Asia 3. Pariwisata 4. Potensi alamnya 5. SDM dan juga teknologinya 6. Kebudayaannya, dsb. Ke-enam pandua

Media Pembelajaran Komik Sultan Hasanuddin "Ayam Jantan dari Timur"

Gambar
Perlawanan terhadap Kolonialisme dan Imperialisme, berisi materi tentang perlawanan di berbagai daerah seluruh Indonesia. Perlawanan berbagai daerah timbul atas reaksi masyarakat Indonesia terhadap perlakuan negara yang mendirikan kongsi dagang di Indonesia, seperti VOC (kongsi dagang milik Belanda), juga negara Portugis di beberapa daerah di Indonesia. Perlawanan yang terjadi di berbagai daerah, muncul dengan berbagai macam latar belakang, lalu proses perlawanan yang berlangsung, dan akhir dari perlawanan rakyat Indonesia menghadapi Kolonialisme dan imperialisme. Perlawanan yang masih bersifat kedaerahan  di beberapa daerah di Indonesia membuat perjuangan terhenti. Ada yang pemimpin di masing daerah ditangkap, sehingga membuat perlawanan berhenti. Dan juga keruntuhan kerajaan di Indonesia juga menjadi salah satu penyebab perlawanan berhenti. Perlawanan yang akan dibahas pada postingan kali ini tentang perlawanan Sultan Hasanuddin. Sultan Hasanuddin mendapat julukan "Ayam Jantan d